Kepolisian Sektor Prajekan Polres Bondowoso Bondowoso melaksanakan pengamanan kegiatan pengajian dalam rangka haul akbar Pondok Pesantren Nurut Taqwa yang bertempat di Desa Sempol, Kecamatan Prajekan, Kabupaten Bondowoso, Sabtu (13/01/2024) malam.
Haul akbar tersebut dalam rangka memperingati wafatnya sesepuh pondok KH.A. Maksum Zainullah, Nyai Hj. Raudiati Hayati dan para masyayyih Pondok Pesantren Nurut Taqwa Cerme dan Prajekan.
Hadir dalam kegiatan tersebut sekitar 2.500 orang, yang terdiri dari 600 orang santri, 400 orang wali santri serta alumni pondok, dan 1.500 orang dari lingkungan dan sekitarnya.
Kegiatan haul akbar tersebut berjalan tertib, aman, dan lancar. Pengamanan kegiatan tersebut dilakukan oleh Kapolsek Prajekan IPTU Suherdi beserta jajarannya, Polsek Cermee, Polsek Botolinggo, Polsek Klabang, Polsek Tapen, dan Banser.
Kapolsek Prajekan IPTU Suherdi mengatakan bahwa pengamanan kegiatan haul akbar tersebut dilakukan untuk menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat.
“Kami mengerahkan personil gabungan untuk mengamankan kegiatan haul akbar ini. Hal ini untuk menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat,” kata IPTU Suherdi.
Discussion about this post