Polsek Grujugan melaksanakan patroli di Objek Vital Wisata Pemandian Tasnan. Kegiatan ini dipimpin oleh Bripka Miftahul Hamzah, Piket SPKT I, yang didampingi oleh Phl Wahid.
Patroli ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban di area Wisata Pemandian Tasnan. Selama patroli, petugas bertemu dengan penjaga dan pengunjung wisata, mengingatkan mereka untuk ikut menjaga kondusifitas tempat rekreasi tersebut.
Kegiatan patroli berjalan lancar, aman, dan kondusif. Masyarakat dan pengunjung di Wisata Pemandian Tasnan memberikan kerjasama yang baik, sehingga situasi tetap terkendali dengan baik.
Polsek Grujugan terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat serta menjaga keamanan di area-area penting, seperti Wisata Pemandian Tasnan. Dengan adanya patroli ini, diharapkan pengunjung dapat menikmati liburan mereka dengan aman dan
nyaman
Discussion about this post