Polsek Grujugan menggelar patroli dan sambang hutan di petak 50, Desa Taman, Kecamatan Grujugan, pada Selasa (12/9) siang. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat setempat serta memberikan himbauan terkait tindakan menjaga lingkungan.
Dalam patroli tersebut, petugas yang terlibat adalah Aiptu Ikwanto, Ps. Kanit Samapta, Aiptu Eko Irwan, Ps. Panit Intel, dan Aiptu Tatang Pindi B. SH. Babinkamtibmas.
Selama patroli, petugas memberikan himbauan kepada masyarakat agar tidak membakar sampah di pinggir hutan. Mereka juga menekankan pentingnya segera memadamkan titik api jika ditemukan di hutan dan melaporkannya kepada petugas atau Polsek setempat.
“Kami menghimbau masyarakat untuk tidak membakar sampah di pinggir hutan, karena dapat menyebabkan kebakaran hutan. Jika menemukan titik api, segeralah memadamkannya atau laporkan kepada petugas,” ujar Aiptu Ikwanto.
Kegiatan patroli sambang ini berlangsung dengan aman dan lancar. Petugas berkomitmen untuk menjaga kelestarian lingkungan dan keselamatan masyarakat sekitar hutan. Semoga upaya ini dapat memberikan pemahaman lebih dalam menjaga ekosistem hutan yang sangat berharga bagi kita
semua.
Discussion about this post