Polsek Cermee melaksanakan giat sambang desa ke kantor desa Suling Wetan, Kecamatan Cermee, Kabupaten Bondowoso pada Rabu (08/11/2023) pukul 09.30 WIB.
Giat sambang tersebut dipimpin oleh Kapolsek Cermee AKP Imam Taukid, S.H., didampingi oleh Ps. Panit Intelkam Aipda Wahyudi Suci H., Ps. Kanit Samapta Aipda Arif Prayitno, dan Ps. Kanit Binmas Aipda Farid Adi S.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Cermee menyampaikan pesan kepada perangkat desa untuk menjaga keamanan dan kerukunan antar tetangga dalam menghadapi pemilu tahun 2024.
“Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat Desa Suling Wetan untuk tetap menjaga keamanan dan kerukunan antar tetangga. Mari kita bersama-sama menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif menjelang dan pada saat pelaksanaan pemilu tahun 2024,” kata Kapolsek Cermee.
Perangkat desa menyambut baik pesan yang disampaikan oleh Kapolsek Cermee. Mereka menyatakan siap untuk menjaga keamanan dan kerukunan antar tetangga dalam menghadapi pemilu tahun 2024.
Discussion about this post