Kebakaran melanda 4 rumah di Dusun Dawuhan, Desa Suling Kulon, Kecamatan Cermee, Bondowoso, pada hari Senin, 3 Juni 2024, sekitar pukul 11.00 WIB. Api yang diduga berasal dari konsleting listrik di rumah Pak Tariun, dengan cepat menjalar ke rumah-rumah di sekitarnya.
Menurut Kapolsek Cermee, Kompol Imam Taukit,kebakaran tersebut menghanguskan 4 rumah dan 4 dapur. Kerugian akibat kebakaran ini ditaksir mencapai Rp 120.000.000. Beruntungnya, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Warga sekitar yang melihat kejadian tersebut langsung berdatangan untuk membantu memadamkan api. Personil Polsek Cermee juga tiba di lokasi untuk membantu memadamkan api. Api baru dapat dipadamkan setelah beberapa jam kemudian.
Kapolsek Cermee, Kompol Imam Taukit, menghimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap bahaya kebakaran. Pastikan instalasi listrik di rumah dalam keadaan baik dan hindari menyimpan bahan-bahan yang mudah terbakar di dekat sumber api.
Discussion about this post